Mertua Temui Menantu Selingkuh di Kamar Hotel

Daerah393 Views

Rohil – Seorang mertua mencurigai menantunya hingga mengikuti ke hotel.

Sang ayah dan ibu mertua emosi saat memergoki menantu cewek selingkuh dengan pria lain di salah satu hotel Pekanbaru.

Padahal suami dari wanita itu sedang berada di Lapas Bagansiapiapi, namun balasan istri justru menyakitkan.

“Insiden terjadi pada tanggal 22 Juli 2023 lalu di salah satu hotel Pekanbaru itu penggerebekan ayah dan ibu mertua terhadap menantunya yang sedang selingkuh,” kata mertua perempuan, Sia kepada wartawan, Kamis (22/2/2024).

Sia menyebutkan kronologis kejadian itu ia dapat informasi dari inisial J, dia bilang Ama (Ibu-red) menantu ama sekarang di kamar hotel. Saya lihat di jendela sebelah kamar dia lagi letak makanan di depan pintu conneting.

Sekitar pukul 7 malam tanggal 21 Juli 2023 waktu itu J SMS saya, dia bilang ama menantu ama sedang letak makanan di depan pintu connecting. Kata Sia, J lihat menantu Ama berada di kamar sebelah.

Setelah mendapatkan informasi dari J, saya sekitar pukul 8 malam langsung berangkat ke Pekanbaru. Setiba di Pekanbaru sekitar pukul 00.00 WIB, J bilang sama saya, bahwasannya menantu Ama sedang pergi ke karaoke.

Lanjut Sia, besoknya sekitar pukul 11 malam saya di temani suami saya pergi ke kamar hotel, langsung menggerebek menantu saya bareng dengan selingkuhan dia.

Hingga saat ini, sebut Sia ia tidak pernah mengaku perbuatan. “Dia tidak ngaku kalau dia selingkuh dengan pria lain. Sedangkan dia masih mempunyai suami dan anak,” cetusnya.

“Saat digerebek yang buka pintu itu cowoknya (selingkuhan-red), malah menantunya tidak pernah mengaku, ” sebut Sia.

Terkait perselingkuhan menantu saya tersebut sudah kita laporkan kepihak berwajib. “Surat laporan itu sekarang di pegang pengacara saya,” kata Sia. (red)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *